
RSUD Meuraxa Terima Kedatangan Tim Bimbingan Akreditasi Rumah Sakit Syariah
Banda Aceh – RSUD Meuraxa Banda Aceh menerima kunjungan Tim Bimbingan Akreditasi Rumah Sakit Syariah dari Rumah Sakit Zainoel Abidin (RSUDZA) dalam rangka penilaian dan bimbingan menuju akreditasi rumah sakit berbasis syariah. Kedatangan tim ini disambut langsung oleh Direktur RSUD Meuraxa, dr. Riza Mulyadi SpAn FIPM, beserta jajaran manajemen rumah sakit, Selasa (4/6/24) pagi.
Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan bimbingan dan evaluasi terhadap implementasi prinsip-prinsip syariah dalam operasional rumah sakit. Proses akreditasi ini meliputi berbagai aspek, mulai dari pelayanan kesehatan, manajemen rumah sakit, hingga fasilitas dan lingkungan rumah sakit yang mendukung prinsip-prinsip syariah.
Dalam sambutannya, dr. Riza Mulyadi menyampaikan komitmen RSUD Meuraxa untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan sesuai dengan nilai-nilai syariah.
“Kami sangat mendukung proses akreditasi ini sebagai upaya untuk memberikan pelayanan kesehatan yang tidak hanya profesional tetapi juga sesuai dengan prinsip-prinsip syariah. Dengan adanya bimbingan ini, kami berharap dapat memenuhi semua standar yang diperlukan dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujarnya.
Tim bimbingan yang hadir terdiri dari beberapa pakar dalam bidang akreditasi rumah sakit syariah. Mereka akan melakukan penilaian dan memberikan rekomendasi untuk perbaikan dan peningkatan layanan di RSUD Meuraxa. Selama kunjungan, tim juga berkesempatan untuk berdiskusi dengan tenaga medis dan non-medis rumah sakit mengenai implementasi prinsip-prinsip syariah dalam berbagai aspek pelayanan.
Salah seorang tim bimbingan, H. Sabrizal Ishak, Lc yang juga menjabat sebagai Ketua Komite Syariah di RSUDZA, menyampaikan bahwa proses akreditasi ini tidak hanya fokus pada pelayanan medis, tetapi juga mencakup aspek manajemen dan fasilitas yang harus memenuhi standar syariah.
“Kami melihat komitmen yang kuat dari RSUD Meuraxa untuk menjadi rumah sakit berbasis syariah. Kami akan memberikan bimbingan dan masukan yang konstruktif agar rumah sakit ini dapat meraih akreditasi dengan baik,” tuturnya.